Sunday, 19 November 2017

Selamat Hari Lahir, Jeremy & Alexis!

dokumentasi pribadi
Hai, hai!
Selamat hari Minggu!
Selamat bertemu dua sahabat, Jeremy & Alexis dan stok pertanyaan mereka yang tak pernah habis 😁

Sejujurnya, cerita ini agak lama ditulis karena cukup sulit menemukan idenya.
Yup, karena bulan November identik dengan Hari Arwah, maka tema majalah Komunikasi kali ini adalah pemakaman Katholik. Nah bagaimanapun, saya belum ingin menuliskan cerita anak dengan aura gelap atau sad ending.

Setelah melihat-lihat kembali koleksi buku cerita anak, menemukan sebuah buku terbitan Kalam Hidup, judulnya "Mancing Ikan."  Format cerita dalam buku itu adalah surat-menyurat. Kalau dipikir lagi, mirip sama novel-novel chicklit Meg Cabot koleksi si saya.
Maka, kali ini memutuskan untuk mencoba menulis dengan format ini. 
Semoga disukai pembaca, ya.

Ide tokoh sendiri, yaitu Alexis didapat karena lagi marathon menonton serial Castle.
Hahaha... ya, ya, ya.. Apa coba hubungannya antara cerita detektif a.k.a pembunuhan dengan cerita persahabatan Alexis & Jeremy ini? Saya pun kurang paham, yang pasti, ide atau inspirasi itu memang datang dari mana saja.

Dalam seri Castle, Alexis adalah seorang remaja perempuan yang cantik, pintar, dan dewasa. Ia tinggal hanya bersama ayahnya. Sementara Alexis dalam cerita ini digambarkan pemalu dan ragu, terutama sejak ayahnya meninggal. Sebagai sahabat baik, tentu saja Jeremy merasakan kesedihan Alexis. Ia memutuskan melakukan sesuatu untuk, setidaknya, meringankan hati Alexis. 
Kira-kira, apa yang Jeremy tuliskan dalam suratnya kepada Tuhan-demi-Alexis?
Temukan ceritanya di Majalah Komunikasi Keuskupan Bandung edisi 445.

Daaan, tidak terasa..setahun sudah menulis untuk majalah Komunikasi ini.
HIKS!
Semoga tahun depan masih diberi kesempatan untuk tetap terlibat.
Doakan ya, ya, ya?
Hehehe.

Oke, sekian pemberitahuan (agak) penting hari ini.
Selamat berakhir minggu bersama orang-orang kesayangan,
dan tetaplah baca buku!
\(^0^)/


No comments:

Post a Comment