Tuesday 25 August 2015

Selalu Ada Asa



Judul Buku : Selalu Ada Asa
Penerbit : Jentera Pustaka (Mata Pena Group)
Desain Sampul : Domels
Penata Letak : Liez Mutiara
ISBN : 978-602-1249-14-7
Cetakan Pertama : Januari 2015

Perjodohan itu memang konyol. Ide dari zaman batu. Tapi, anehnya, tetap ada!
Pertemuan pertama antara Chelsea dan Alvin bisa dibilang tidak berjalan normal - kalau bukan buruk! Namun, bagaimanapun buruknya pertemuan mereka, bagaimanapun anehnya interaksi, dan orang-orang di sekitar mereka kemudian ... keinginan orang tua selalu menjadi pertimbangan. 
 Katanya, orang tua itu pasti mengusahakan yang terbaik bagi anaknya.
 Sebaris kalimat itu mengikat Alvin dan Chelsea. Membuat mereka bimbang, sekaligus ingin membangkang.

Mungkin, hanya diperlukan sebuah pertemuan yang berbeda. Pertimbangan yang lebih bijak.Dan ketika sebuah perasaan asing menelusup hangat, should Chelsea say yes?

Kalian bisa memesan buku ini di sini  atau versi E-book di scoop  
Selamat membaca, ya! 

Monday 24 August 2015

Antologi Detektif Indonesia



Police’s Secret Weapon adalah tim elit yang bekerja sebagai mitra polisi Indonesia. Mereka adalah orang-orang di belakang layar yang bertugas membantu tugas kepolisian Indonesia untuk menyelidiki dan menyelesaikan kasus orang hilang yang seringkali berkaitan dengan kematian. Terdiri dari satu orang mantan polisi- Rick Jhonson, dua orang detektif muda- Liv dan Bent, satu dokter ahli- Sally, satu mata-mata- Greg, dan ahli IT- Tommy. Ini adalah salah satu dari kasus mereka.

Sesosok mayat ditemukan terapung di sungai dekat sebuah sekolah elite. Detektif Liv dan partnernya, Ben ditugaskan untuk menyelidiki kasus tersebut. Kekerasan dalam rumah tangga dan persaingan di sekolah merupakan dua motif utama yang harus diselidiki. Semua menjadi semakin rumit ketika trauma masa lalu, kemiskinan, dan rasa iri hati terlibat di dalamnya.
Liv, merasa tidak berdaya.


(not) a Wonder Woman’s Blog
Mengapa Tuhan mengijinkan duka mengisi kehidupan para remaja? Kekerasan? Kematian?
Kesalahan yang pada akhirnya membawa dalam keterasingan...
Cukupkah itu, ketika ayah dan ibu bahagia, maka aku juga akan berbahagia?
Love starts at family...begitu kata Bunda Teresa. (Liv)

Mengutip salah satu quotes yang paling saya sukai dalam cerpen ini ketika kasus berakhir. Bagaimanapun,  “The truth is hurt, but time will heal.”

Temukan cerita Police's Secret Weapon dan cerita-cerita detektif lainnya dalam E-book Antologi Detektif Indonesia di Gramediana:)

Selamat membaca, ya!

Kuda Besi Hadir di Playstore!


Sukses dengan event buku cetak Kuda Besi, kali ini, Kuda Besi hadir di Playstore.
Dengan memiliki Kuda Besi, itu berarti teman-teman ikut menyumbang untuk anak-anak di Panti Asuhan Sayap Ibu, Jogya.

Mampir, yuk di sini di Panti Asuhan Sayap Ibu, Jogya :)

Terima kasih untuk kepeduliannya ya, teman-teman.
Selamat membaca!


Kuda Besi

 DESAS DESUS SI BUAYA oleh EUGENIA RAKHMA

Ilustrasi oleh Asmoro Budi Nugroho
Buli adalah buaya ramah yang tinggal di Hutan Pelangi. Sayang, masih banyak hewan yang takut kepadanya. Mungkin karena tubuh Buli yang besar. Atau, gigi-gigi Buli yang tajam.
Suatu pagi, Keta Kera menangkap kejadian yang telah lama diperkiraan seluruh penghuni hutan.
Ya, Buli memakan Beku Burung!
Kabar tersiar dengan cepat. Semakin lama semakin hebat!

Olala, benarkah hantu Beku Burung datang kembali? 
Lalu, mengapa Buli tak peduli dan justru  asyik mengaduk coklat satu kendi?

Bacalah cerpen Desas-Desus si Buaya dalam buku Kuda Besi ini. Temukan persahabatan yang terjalin unik hanya disini! Ssst, juga cokelat hangat buatan Buli. Yumii!



Judul Buku : Kuda Besi - Kumpulan Dongeng dan Fantasi Anak bersama Birokreasi
Penerbit : www.birokreasi.com
Editor : Andreas Rossi Dewantara, Anugrah Dwi Priadi, Fanny Perdhana, Galih Rakasiwi, Gita Wiryawan Puja Negara
Perancang Sampul : Kuncoro Arif Noviardi
Ilustrator : Asmoro Budi Nugroho, Nurul Ashari, Rangga Danusa


Berikut adalah cerita-cerita yang ada di dalam Kuda Besi :
  1. Maestro Kodok : Pemimpin Orkestra Padang Rumput - Iffatu Wardani
  2. Cita-cita si Peri Kecil - Sabrina Intan Zoraya
  3. Kisah Sepotong Roti - Angelina Enny
  4. Dongeng Empat Saudara - Mira Handayani
  5. Kimuzu yang Pemarah - Marsella Widjaja
  6. Ranting Penyihir - Wahyu Widyaningrum
  7. Fahrel si Semut Congkak - Cut Nita Meutia
  8. Nula dan Peri Kue - Mia Fitriana
  9. Si Putih dan Wortel Impian - Khoirulli Umah
  10. Puteri Angsa Putih - Mendra Ardani
  11. Desas-desus si Buaya - Eugenia Rakhma
  12. Otak Cemerlang Piliang - Atika Ratnasari
Hewan, putri, penyihir, sampai roti .. Semua bisa kau temukan dalam Kuda Besi.
Tunggu apa lagi?
Selamat membaca, ya!

Kumpulan Cerita Gerry Gurita





Gerry Gurita adalah gurita cilik yang tinggal di Laut Dalam Ceria. Bersama teman-temannya,  Gerry mengalami petualangan yang seru dan asyik setiap hari! 
Ps : Ilustrasi lucu dalam cerita Gerry oleh Mas Anggi Rois Mustaqim

Selamat membaca, ya!

1. ANTRI YA, GERRY!


Gerry menemukan toko roti baru di dekat rumahnya. Merasa tertarik, Gerry tidak memperdulikan antrian dalam toko. Kekacauan pun terjadi. Untuk pertama kalinya, Gerry belajar mengantri.



2. MALAM PERTAMA GERRY



Pindah rumah baru, berarti Gerry memiliki kamar baru! Gerry berusaha menghadapi ketakutannya dan menemukan keindahan di balik malam gelap.







3. KEHANGATAN DALAM LAUT


Tinggal di Laut Dalam Ceria berarti hanya menikmati sedikit sinar matahari yang hangat. Dengan cerdik, Gerry dan teman-teman mengundang matahari memasuki Laut Dalam Ceria.



4. TUGAS UNTUK GERRY



 Nenek sakit! Karena Mama dan Papa sibuk bekerja, Gerry yang harus menjaga nenek. Berbekal peta dan pesan, Gerry pun pergi ke rumah nenek.







5. GERRY DAN POFF SI IKAN BUNTAL

 
Ada tetangga baru di samping rumah Gerry, namanya Poff si Ikan Buntal. Anehnya, Poff menolak untuk berteman dengan Gerry! Gerry pun mengeluarkan tarian rahasianya untuk berteman dengan Poff.






6. TEMAN-TEMAN GERRY 


Hari pertama Gerry pergi bersekolah! Gerry bertemu banyak teman baru dengan keunikan masing-masing. Asyik, ya?









7. KAMU BISA, GERRY! 

Meski sering latihan, gambar Gerry belum juga dipajang di sekolah. Gerry tidak berhenti. Ia terus berlatih!






8. AYO, HEMAT AIR!



Gawat! Saat sedang mencuci tangan, air di rumah Gerry berhenti! Gerry terpaksa pergi ke rumah Poff. Disana, Poff berbagi cara tepat menghemat air.








 9. GERRY DAN MOBIL JERUK



 Gerry bersedih, hanya dia yang belum memiliki mobil-mobilan. Untunglah, Paman Tenta datang. Gerry diajak membuat mobilnya sendiri. Meski buatan sendiri, mobil Gerry tidak kalah hebat, lo!





10. KEGELISAHAN GERRY

  
Hati Gerry sungguh tidak enak! Gara-gara dia, Poff dihukum oleh Pak Kuldi. Beranikah Gerry mengakui kesalahannya, bahwa ialah yang memecahkan jendela kelasnya?




11. BERKEMAH DALAM RUMAH
 


Hujan deras membatalkan acara berkemah Gerry dan teman-teman. Namun, Gerry dan teman-teman selalu menemukan cara untuk tetap berkemah.





12. KESETIAAN GERRY



Terjadi pertengkaran dalam latihan lomba renang! Meski berada dalam tim yang dianggap lemah, Gerry tidak menyerah. Ia terus berlatih dan membangkitkan semangat tim-nya.






13. AYO, BILANG MAAF!



Tanpa sengaja, Gerry merusak mainan robot Kepi. Gerry mengganti dengan mainan miliknya. Gerry bahkan memberikan kue coklat kesukaan Kepi. Namun, Kepi masih diam. Apa yang kurang, ya?








14. JANGAN, POFF! 


Setiap kali merasa tidak nyaman, Poff akan menggelembungkan diri dan tanpa sengaja menyakiti hewan di sekitarnya. Poff mulai dijauhi teman-teman. Sebagai sahabat, Gerry memutuskan melakukan sesuatu.





15. PELAJARAN BERHARGA



Dalam jalan-jalan bersama Ma dan Pa kali ini, Gerry mendapati keluarga Diego Udang yang berkali-kali melanggar peraturan lalu lintas. Kira-kira, apa yang terjadi, ya?






16. SEPATU UNTUK GERRY



Gerry yang berkaki delapan selalu ketinggalan dalam kegiatan kelas. Uh, betapa sulitnya memakai delapan sepatu! Untunglah, Marin si Tiram menemukan ide cemerlang.








17. SSSTT!
 

Apakah akibatnya kalau kita tidak mau mendengarkan orang lain? Sibuk memotong dan asyik berbicara sendiri? Yah, kali ini Diego Udang merasakan akibatnya.







 18. KEMENANGAN GERRY




Meski menjadi juara kedua dalam lomba cerdas cermat, Gerry tetap bangga. Ia pun dengan senang hati berbagi tips belajarnya. Teman-teman menyukainya, Ma dan Pa pun bangga terhadapnya!






19. MAIN BERSAMA, YUK!



 Obar si Ubur-ubur selalu menolak bermain bersama. Padahal, mainan di kelas, kan milik bersama. Gerry mencoba mengingatkan Obar. Bermain bersama pun terasa lebih menyenangkan!





20. GERRY DAN PESTA ES KRIM. 


Gerry mendapat tugas penting dalam pesta ulang tahun Anne Anemon. Sayangnya, semua menjadi kacau gara-gara Gerry keasyikkan menonton televisi!





21. DIMANAKAH MR. DUCK?


Gerry sedang bingung. Ia kehilangan Mr. Duck, boneka kesayangannya. Berhasilkah Gerry menemukan Mr. Duck diantara mainan yang berserakan di seluruh penjuru rumah?





22. LIBURAN KEMANA, YA? 


Gerry harus memutuskan ikut pergi ke rumah kakek atau menginap di rumah Kepi Kepiting? Apapun itu, Gerry senang dengan keputusannya!





23. MENJENGUK OBAR SI UBUR-UBUR 


Obar si Ubur-Ubur sakit selama lima hari! Gerry dan teman-teman memutuskan untuk menjenguknya. Mereka ikut sedih melihat keadaan Obar dan bergidik ngeri ketika Obar harus minum obat pahit!





24. AYO, KATAKAN PERMISI. 


Sebagai ketua kelas, Gerry sibuk sekali. Tanpa sengaja, Gerry sering menabrak dan melukai teman-temannya. Ups, bilang sesuatu dong, Gerry!






25. GERRY NAIK PANGGUNG 


Tampil di atas panggung membuat Gerry gugup! Meski sering berlatih, Gerry masih juga tak percaya diri. Namun, semua berubah karena Gerry ingin membuat Ma dan Pa bangga.




26. AYO, TETAP SEMANGAT! 
Gerry dipercaya untuk memimpin pertunjukkan amal untuk Rumah Sakit Anak Hewan. Sayangnya, kesibukan teman-teman sekelas membuat mereka kekurangan anggota. Meski hanya berdua Poff, Gerry bertekad tetap menghibur anak-anak di rumah sakit.


Untuk membeli Kumpulan Cerita Gerry Gurita, klik di sini
Harga Gerry masih diskon, lo! Dari Rp.49.900 menjadi Rp.39.920 saja.

Selamat membaca, ya!